MODIFIKASI HEREX PADA HONDA CB, GL, MEGAPRO, DAN TIGER





MODIFIKASI HEREX PADA HONDA CB, GL, MEGAPRO, DAN TIGER
Honda adalah produsen motor dari jepang, honda memiliki beberapa varian model motor dari jenis matic, bebek, hingga sport. Saat ini motor yang sedang diminati masyarakat adalah motor-motor klasik, seperti: c70, cb, gl, hingga megapro. Motor-motor itu dimodif sedemikian rupa untuk memberikan tampilan menarik untuk motor kesayangan.
Pada postingan ini penulis akan membahas tentang modifikasi herex pada honda megapro primus. Postingan kali ini akan menampilkan apa saja sihh yang harus dirubah untuk modifikasi herex pada megapro. Semoga postingan ini dapat menjadi inspirasi untuk pecinta motor klasik.
Nahh apa siih part dan aksesoris yang perlu diganti untuk modif herex, antara lain:
1.      Menambahkan shock depan dengan tambahan shock agar lebih tinggi depan dari pada belakang. Inilah yang menjadi ciri khas dari modif herex itu sendiri. Untuk motor megapro anda bisa menggunakan tambahan shock depan milik honda tiger. Untuk harga tambahn shock depan tiger memiiki harga yang sangat terjangkau yaitu kisaran 80 ribuan.
2.      Mengganti stang ori menjadi stang variasi dengan merk acerbis. Merk ini merupakan merk bagus untuk kelas produk variasi. Stang acerbis memberi efek terlihat tampak gagah untuk honda megapro mu. Kalian harus mengocek kantong sebesar 260 ribu.
3.      Menggunakan velg ukuran 17”. Roda pada megapro yang menggunakan ukuran ini akan membuat mdif herex anda lebih menarik. Untuk merk, kalian bisa memilih beberapa macam produk yang sesuai keinginan dan tentunya sesuia dengan kantong anda. Untuk ukuran ban depan menggunakan size 80-90, ukuran ini merupakan ukuran yang paling pas jika terlalu kecil akan membahayakan tapi jika kalau terlalu besar maka tampilan motor tidak seperti herex lagi. Sementara untu ban depan menggunakan ukuran 90-90.
4.      Menggunakan headlamp barong milik tiger, nah untuk headlamp ini kalian bisa memilih antara headlamp milik tiger yang satu lampu atau 2 lampu milik tiger revo. Jika kalian lebih suka yng pese-pesek upsss hehehe anda bisa menggunakan headlamp variasi ukuran kecil yang sering dipakai honda cb. Untuk memperindah tampilan anda bisa menambahkan lampu hid progi, carilah yang sesuai ukuran pada headlamp anda.
5.      Melepas cover tengah pada megapro dan memindahkan aki ke bawah jok agar muat kalian bisa mengganti dari aki basa menjadi aki kering yag memiliki ukuran kecil, untuk memasang aki dibawah jok anda harus membuat dudukan aki agar terpasang dengan baik.
6.      Mengganti handle ori menjadi variasi. Anda bisa menggunakan berbagai merk yang ada. Untuk pemilihan warna sesuaikan dengan warna motor anda agar terlihat menarik.



Sampai disini dulu pembahasan kita tentang modifikasi herex, kita lanjutkan dilain waktu. Dan semoga postingan ini bisa menjadi inspirasi buat kalian yang ingin merubah motornya menjadi herex, hahaha.

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer